April 18, 2024

Gabungan Pecinta Alam Kabupaten Lampung Barat Melakukan Pendakian Ke Puncak Gunung Seminung

1 min read

Lampung Barat MP – Tim Gabungan Pencinta dan Penjelajah Lampung Barat (Gappela), bersama tim Generasi Siswa SMK Pecinta Alam (Gesspa), serta Keluarga Madrasah Pecinta Alam (Karmapala) dan juga diikuti Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) Kabupaten Lampung Barat, melakukan pendakian ke puncak gunung Seminung, Minggu 10 Januari 2021.

Dalam pendakian tersebut, mereka tergabung dalam jumlah 12 anggota, dan bertujuan untuk membersihkan area puncak Seminung yang informasinya banyak sampah di bertaburan di area puncak gunung tersebut.

” Kami sangat prihatin melihat area yang biasa nya digunakan nge-camp oleh para pendaki di gunung seminung itu, selain sampah kertas dan plastik lokasi itu juga terlihat sangat kotor, ” ucap Defri salah seorang pendaki dalam rombongan tersebut.

Menurutnya, rombongan tersebut berangkat dari liwa sejak tanggal 9 Januari 2021, karna cuaca kurang mendukung untuk pendakian tim terpaksa harus bermalam di pos 1 atau titik 0 pendakian, setelah itu tim baru mulai mendaki lagi pukul 14.30 wib setelah cuaca terlihat mulai membaik.

Dirinya juga berharap kepada para Pendaki dan pencinta alam di manapun berada mari bersama-sama menjaga alam, dan lingkungan puncak Seminung, Jangan membuang sampah sembarangan.

” Kita ciptakan alam Yang bersih, alam Yang indah dan Asri,
Jika alam itu sudah terlihat indah dan Asri, kita juga Yang menikmatinya. Mari Jaga dan cintai alam ini, maka alam pun akan menjaga dan mencintai kita.” Harap Defri.(Gun/Ria)

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Copyright © All rights reserved. | Newsphere by AF themes.