September 19, 2024

GOSKA Turunkan 5 Atlit Sepeda Dalam Event Terbuka DH dan XC Di Bukit Cendana Bike Park Lampug

2 min read

Tanggamus -MP-Sebagai langkah ajang pencarian bakat Sepeda ISSI Lampung mengadakan Event terbuka downhill dan cross country (DHXC) di bukit cendana kabupaten pesawaran Lampung pada hari Sabtu dan minggu, 3 sampai 4 April 2021.

GOSKA sebagai komunitas sepeda di kabupaten tanggamus turut menerjunkan 5 atlit dalam kegiatan tersebut yaitu kelas XC dan kelas DH untuk di kelas XC junior di wakili oleh Afis dan Aqil,di kelas DH (Down Hill) junior di wakili oleh Wisnu sedangkan kelas DH senior di wakili Oleh Adi Bojes dan Risandi

Race XC dilaksanakan sabtu, 3 April 2021 secara open baik atlit lokal lampung mau pun luar lampung.
Nampak atlit atlit nasional yang pernah menjuarai tingkat asia turut tampil dalam ajang XC tersebut.

Sedangkan Race DH dilaksankan pada minggu 4 April 2021 yang juga dikuti oleh atlit atlit nasional, suatu kebanggaan bagi kabupaten Tanggamus yang sudah mengirimkan atlit nya yang tergabung GOSKA, 4/04/21

Tim official Ahmaf Dhani, Nanang Firdaus dan Johansyah yang mewakili ketua goska ibram novaldo menyampaikan terimakasih kepada atlit goska beserta seluruh anggota goska yang mendukung selutuh kegiatan ini mulai dari latihan beberapa bulan sebelumnya sampai selesai kegiatan race XC ini, Dhani Berharap kepada komunitas Sepeda yang ada di kab Tanggamus kedepannya, akan ikut serta pula jika ada Event event selanjut untuk mencari atlit atlit yang berpotensi

Selanjut nya ketua GOSKA Ibram Novaldi sangat Mengapresiasi sekali kegiatan ini dan ia berharap sekali akan muncul atlit atlit lain nya yang lahir dari kab Tanggamus ini selain menyehat kan bersepeda juga dapat menjalin silahturahmi antar kabupaten ia juga berharap kepada Pemkab setempat dapat mendukung sepunuh nya kegiatan kegiatan yang sangat positif ini.

Dengan kegiatan ini semoga dapat memberikan motifasi kepada goweser goweser muda khususnya di kota agung dan tangganus agar dapat memasyarakatkan olahraga bersepeda dan dapat mengembangkan minat serta potensi atlit sepeda kedepannya.(An/nan)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Copyright © All rights reserved. | Newsphere by AF themes.