September 15, 2024

PODSI Tanggamus Gelar Lomba Dayung Dalam Rangka Gebyar PORKAB Tanggamus

3 min read

Tanggamus mediapatriot.id-Bupati Tanggamus Hj,Dewi Handajani SE,MM menghadiri sekaligus membuka Perlombaan Dayung yang di laksanakan di SUPM Pekon Way Gelang Kec Kota Agung Barat Kab Tanggamus 9/06/22

Bupati Tanggamus di dampingi Kadispora kab Tanggamus Suyanto,Sektum PODSI Provinsi Lampung Almuahairi Alifaksi, Sekertaris KONI kab Tanggamus Iyen Mulyani,Team Kesehatan kab Tanggamus,Lurah Baros Adi Putra SE,Kepala Pekon Way Gelang ,Kepsek SUPM Khairudin HS

PODSI (Persatuan Olah Raga Dayung Seluruh Indonesia) Kan TANGGAMUS mengelar lomba dayung yang laksanakan di SUPM Waygelang kotaagung barat kab Tanggamus yang mana acara tersebut di selenggarakan oleh Porkab Tanggamus dalam gelaran ikut serta memeriahkan atas peresmian GOR RATU TANGGAMUS di kotaagung.
Dengan bertemakan “Junjung tinggi sportifitas dan semoga menjadi atlet yang handal”

Dalam sambutannya Bupati Tanggamus Hj Dewi Handajani SE.MM mengungkapkan” Kami berterimakasih sekali kepada semua jajaran pemda,kepala pimpinan SUPM dan kepada seluruh masyarakat Tanggamus antusias nya dalam gelaran olahraga cabang dayung ini yang mana banyak sekali cabang cabang olahraga lainnya yang ada di tanggamus yang akan di perlombakan di gelaran olahraga porprov nanti,semoga dengan ini dapat menghasilkan bibit atlit cabang dayung yang dapat mengharumkan Tanggamus menjadi atlet yang berprestasi

Bupati tanggamus Hj Dewi Handajani SE.MM menyampaikan bahwa pemda akan tetap mengupayakan pembinaan,melengkapi sarana dan prasarana,pelatihan bagi atlit atlit agar dapat mencapai prestasi buat Tanggamus.ungkap Bupati

Peserta dalam lomba dayung ini adalah para peserta dari siswa siswi SUPM Waygelang dan STEBI Tanggamus
Jumlah total peserta keseluruhan 37 peserta dayung.
Yang mana nantinya PODSI akan menilik bagi para peserta yang berpotensi dan memiliki karakter atlit guna mewakili sekolahnya khususnya dan untuk Tanggamus pada umumnya.
Gelaran acara dayung ini untuk menyongsong gelaran acara porprov yang insya Allah dalam waktu dekat akan di selenggarakan.
Kelas tempuh dalam perlombaan ini adalah kelas Dayak putra dan putri 200 meter.

Gelaran PODSI ini selain mencari bakat atlit dayung juga dapat menghidupkan kembali potensi alam dan wisata pantai harapan yang ada di pekon waygelang kecamatan kotaagung barat kabupaten Tanggamus.

Lomba dayung ini adalah acara pembuka yang mana pertama kali di adakan di kotaagung barat, sekaligus mengenalkan kepada masyarakat Tanggamus bahwa PODSI Tanggamus dapat diminati masyarakat, sehingga menjadi tumbuh kembangnya olahraga dayung untuk Tanggamus dan menjadi daya saing di setiap olahraga- olahraga yang lain seperti halnya kabupaten pringsewu menjadi ternama karna atlit angkat besinya, dan mudah- mudahan Tanggamus menjadi olahraga kebanggaannya adalah dengan olahraga Dayung ini.

Olahraga dayung dapat di kategorikan sebagai olahraga elit dari alat yang di perlomba kan terbilang mewah dengan harga yang relatif mahal,dan arena yang di gunakan nya juga harus cukup memadai serta ekstrem dan penuh tantangan.

Kadispora Tanggamus Suyanto ” menjelaskan bahwa olahraga cabang dayung ini adalah pengenalan pada masyarakat bahwa Podsi ini akan ada di Tanggamus.
Kami juga mensupport atas segala peralatan PODSI memang relatif mahal oleh karnanya ia berharap semoga ketua PODSI untuk dapat bekerjasama dgn pemprov nantinya,dalam segi pasilitas untuk dapat mencari atlit atlit cabang dayung ke depannya.

Kepala sekolah SUPM Khaerudin hs mengungkapkan kami sangat mendukung sekali atas kegiatan hari ini sebagai eskul olahraga,dengan taruna siswa kami ada sekitar 500 orang untuk dapat di cari atlit dalam cabang dayung yang di bawahi oleh PODSI ini.
Kami siap mendukung,kami menyiapkan basecamp atau kesekretariatan PODSI dalam berlatih baik siang maupun malam.
Dan ia pun berharap semoga Pemda juga mendukung kegiatan ini karna olahraga ini adalah cabang olahraga yang bergengsi di insan maritim.
Semoga semua dinas terkait juga dapat mendukung untuk dapat mengharumkan Tanggamus.
Dan kami juga sangat senang sekali karna tempat ini akan jadi ajang lomba dayung sekaligus tempat berlatih atau basecamp yang sudah kami siapkan,semoga kedepannya kita dapat mencari atlit atlit yang handal ” pungkasnya.

Ketua PODSI Tanggamus Rinaldi menjelaskan bahwa PODSI yang awalnya akan di tempatkan di batu tegi namun di karnakan faktor kesulitan,alam,dan fasilitas lainnya,akhirnya kami berinisiatif untuk di SUPM.
Kami berterima kasih sekali kepada bapak pimpinan SUPM yang sudah ikut mendukung dan mensupport kegiatan ini.
Insya Alloh pihak pimpinan sekolah akan memfasilitasi tempat kesekretariatan PODSI,kami sekali lagi sangat berterima kasih kami akan berupaya agar bisa mengembangkan atlit atlit nantinya.

Semoga pemerintah daerah dapat melihat,mendukung,dan mampu berikan terobosan agar PODSI dapat berkembang dan maju di Tanggamus ini.
Potensi alam wisata pantai harapan waygelang yang mana sekian lama tertidur semoga bangun dan bangkit kembali perekonomian rakyat dapat di kembangkan lagi, selain PODSI nya maju wisata pantai harapannya pun menjadi objek wisata baru bagi masyarakat Tanggamus.(Bad/Ans)

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Copyright © All rights reserved. | Newsphere by AF themes.