_Turun Reses Ke Kota Agung Barat, Mukhlis Basri Dapati Kelangkaan Pupuk
1 min read
Tanggamus mediapatriot.id–Beragam keluhan masyarakat seakan tak ada habisnya diutarakan termasuk soal kelangkaan pupuk subsidi dan tingginya harga pupuk non subsidi. Merespon hal itu Anggota Komisi IV DPRD Provinsi Lampung, Mukhlis Basri, memilih mendengarkan dengan cermat dan seksama konstituennya saat kunjungan reses di Pekon Tanjung Agung, Kecamatan Kota Agung Barat, Tanggamus. (Jumat,24/2/2023)
Mukhlis yang merupakan orang nomor satu Gerindra Tanggamus hadir dengan menggunakan setelan kemeja putih dan celana hitam memang cukup cekatan dalam menjaring aspirasi pemilihnya.
Terkait kelangkaan pupuk bersubsidi dan tingginya harga pupuk non subsidi dirinya berkomentar bahwa akan ada evaluasi yang dilakukan dengan dinas terkait menyoal hal ini.
Mukhlis menambahkan dirinya begitu prihatin dan menaruh empati pada para petani karena permasalahan kelangkaan pupuk tentunya akan berdampak pada ketidakseimbangan hasil produksi.
Kader kebangaan Gerindra Lampung ini mengatakan sektor Pangan terkait pupuk meski kerap kali disuarakan berbagai pihak memang nyatanya masih menjadi problem laten yang harus dicarikan alternatif penyelesaiannya dengan cepat.
Selain itu masih terkait kelangkaan pupuk bersubsidi Mukhlis meminta seluruh aparat berwajib untuk dapat menindak tegas oknum-oknum yang di duga menghambat distribusi dengan merata hingga ke tangan petani.
Mukhlis bahkan menyarankan bila memang diperlukan tidak ada salahnya dibentuk forum komunikasi yang beranggotakan stakeholder terkait guna menjaga dan memantau stabilitas peredaran pupuk bersubsidi.
“Kalau perlu kita akan usulkan pembentukan Forkom khusus memantau pupuk yang langka ini. Masalah semacam ini penyelesaiannya harus holistik, tidak bisa sektoral karena ini sudah laten” Tutupnya.(An)